Minggu, 11 September 2016

BNI Tetap Targetkan KPR Tumbuh "Double Digit" Tahun Ini

Hasil gambar untuk BNI Tetap Targetkan KPR
PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menyatakan tetap menargetkan pertumbuhan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) mencapai dua angka alias double digit hingga akhir tahun 2016 ini.
Target ini salah satunya didorong pelonggaran ketentuan Loan to Value (LTV) yang dilakukan Bank Indonesia (BI).
Dengan adanya penyempurnaan aturan tersebut, maka uang muka alias down payment (DP) untuk rumah pertama dengan mekanisme KPR menjadi 15 persen untuk rumah tipe 70 ke atas. Adapun DP rumah kedua menjadi 20 persen dan rumah ketiga menjadi 25 persen.
Direktur Consumer Banking BRI Anggoro Eko Cahyo menuturkan, sejak awal perseroan memang memasang target pertumbuhan KPR mencapai persentase double digit. Meski ada tren perlambatan pertumbuhan kredit, target tersebut tidak diubah.
"Kami dari awal (menargetkan) double digit. Kami tetap memakai patokan yang dulu kami buat, kami mau menembus double digit," kata Anggoro di Jakarta, Rabu (7/9/2016).
Anggoro menjelaskan, realisasi penyaluran KPR pada semester I 2016 memang tidak sesuai dengan harapan. Secara tahunan atauyear-on-year (yoy), pertumbuhan KPR pada bulan Agustus 2016 mencapai 7 persen.
Namun demikian, dengan sisa 2016 ini, perseroan tetap optimistis mampun mencapai target penyaluran KPR, yakni 10 persen hingga 11 persen.
Saat ini, suku bunga KPR BNI dipatok 7,95 persen pada dua tahun pertama, 7,7 persen pada tiga tahun berikutnya, dan setelah lima tahun suku bunga floating.
Adapun terkait rumah yang dibiayai, Anggoro menjelaskan sejak awal perseroan selalu memfokuskan diri pada rumah pertama dengan porsi lebih dari 50 persen.
Namun, dengan pelonggaran ketentuan LTV, BNI tidak menutup keyakinan pembiayaan pada rumah kedua.
"Kami dari awal strateginya adalah rumah pertama. Akan tetapi, dengan adanya inden rumah kedua bisa jadi peluang bagi konsumen yang sudah ada, bisa kami tawarkan kalau misalnya mau menambah rumah," jelas Anggoro.
Sumber : Kompas.Com



Silahkan baca juga seputar produk digital properti :
e-book : 

  • Langkah Cerdas Untuk Menjadi Developer Properti, klik DISINI
  • Langkah Kreatif dan Adaptif Menjadi Developer, klik DISINI
  • Langkah Cerdas Menguasai SEO, klik DISINI
  • Cara Jualan Properti via Online, klik DISINI
Software Pemasaran Developer : 
  • Software Informasi Pemasaran Developer Properti, klik DISINI
  • Software SOP Perumahan nDalem Property, klik DISINI
  • Software Sistem Penginapan Terbaru, klik DISINI

 Paket CD :

  • 50.000 Contoh Desain Rumah Impian Anda, klik DISINI
Jasa Arsitek :
    • Jual Paket Desain Rumah, klik DISINI

    0 komentar:

    Posting Komentar